HAMA KRESEK SERANG PETANI LAPE
Tanaman padi milik petani di beberapa areal perswahan di Kecamatan Lape Lopok diserang hama kresek. Menurut KCD Dinas Pertanian setempat, Sahabuddin, ciri tanaman padi yang terserang hama kresek yakni terdapat bintik merah di daun bagian bawah. Namun dikatakan oleh Sahabuddin serangan hama tersebut tidak terlalu menghawatirkan.
"Hama itu tidak terlalu membahayakan, namun dapat mempengaruhi hasil panen," ulas Sahabuddin kepada Gaung NTB, kemarin.
Karenanya untuk mencegah meluasnya hama tersebut, Sahabuddin meminta kepada petani untuk mewaspadainya, dengan cara mengeringkan lahan dan melakukan semprotan berdasarkan petunjuk penyuluh pertanian. "Kalau dilakukan penyemprotan, sementara tanaman padi dalam masa pertumbuhan, dapat berakibat fatal," terangnya.
Ketika ditanya berapa luas lahan milik petani yang sudah terserang hama kresek?, Sahabuddin mengatakan, untuk sementara ini hama kresek tersebut tidak ditemukan secara menyeluruh di lahan petani, namun hama ini berpindah tempat dari lahan ke lahan lainnya. (Gaz)