Usai Operasi Bibir Sumbing, Operasi Katarak
Setelah sukses menggelar kegiatan sosial operasi bibir sumbing massal, Pemkab
Sumbawa akan kembali mengadakan program bakti sosial kemasyarakatan melalui kegiatan
operasi massal mata katarak. Kegiatan itu rencananya akan dilaksanakan awal September
2004 bekerja sama dengan Balai Kesehatan Mata Masyarakat (BKMM) Mataram. Demikian
diungkapkan Plt Kepala Dikes Kabupaten Sumbawa melalui Kasubdin Pelayanan Kesehatan,
Much Arsyad S.Sos kepada Gaung NTB, Rabu (25/8).
Disebutkan Arsyad, berdasarkan kesepakatan antara panitia Operasi Mata Katarak
dengan (BKMM) Mataram, jumlah pasien yang akan ditangani sekitar 120 penderita
dan dilaksanakan di RSUD Sumbawa. " Kegiatan Operasi Mata Katarak ini merupakan
program yang ketiga kalinya di Kabupaten Sumbawa dan diperuntukkan bagi masyarakat
kurang mampu, terangnya.
Dijelaskan Arsyad, secara umum angka penderita katarak di NTB cukup meningkat. hal itu dipengaruhi oleh beberapa faktor, diantaranya makanan yang dikonsumsi belum memenuhi standar kandungan vitamin A dan faktor lingkungan.
Pelaksanaan operasi massal mata katarak ini lanjutnya, akan sangat bermanfaat bagi penderita kurang mampu, mengingat kegiatan ini berlangsung hanya setahun sekali.