Penerima Bea Siswa Ditetapkan

Tim seleksi penerima bantuan pendidikan Kabupaten Sumbawa, menetapkan 322 mahasiswa penerima beasiswa pada tahun 2005 ini. 80 persen dari penerima beasiswa itu adalah mahasiswa S1 jurusan eksak dan non eksak, sedangkan sisanya terbagi untuk mahasiswa pasca sarjana (S2 dan S3) untuk jurusan yang sama.

Pada tahuin 2005 ini, Pemda Sumbawa menganggarkan bantuan pendidikan sebesar Rp 382 juta. Jumlah itu jauh lebih kecil dari alokasi pada tahun 2004 yang hampir mencapai Rp 1 miliyar.

Ketua tim seleksi, Ir. H.A Kahar Karim MM, MSc yang ditemui Gaung NTB mengatakan, hasil seleksi itu ditetapkan dalam suatu rapat panitia yang juga di ikuti tim pemantau dari DPRD Sumbawa

Kahar yang juga Asisten II Setda Sumbawa itu menambahkan, proses seleksi berlangsung sangat ketat, terutama soal Indeks Prestasi Kumulatif (IPK).