DCF Kembali Gelar Operasi Bibir Sumbing

Dokter Children Fund (DCF) salah satu organisasi sosial kembali berencana untuk melaksanakan kegiatan sosial yaitu operasi massal Bibir Sumbing di Kabupaten Sumbawa. Operasi yang melibatkan tim dokter/ahli bedah plastik (Interplast australia) tersebut dipusatkan di RSUD Sumbawa.

Untuk menentukan kepastian pelaksanaan kegiatan operasi itu, akan dimatangkan melalui pertemuan dengan pihak DCF pada pertengahan Oktober 2005, karena sesuai schedule tim Interplast Australia berkesempatan untuk datang ke Sumbawa sekitar tanggal 18 Nopember sampai 1 Desember 2005.

Mengacu pada jadwal itu, akan dibentuk panitia terdiri dari pihak Dikes dan RSUD Sumbawa agar segera melakukan persiapan guna mendukung terlaksananya kegiatan sosial tersebut.

Kasubdin Yankes Dikes Kabupaten Sumbawa, Muhammad Arsyad S. Sos, kepada Gaung NTB, mengatakan bahwa dana pelaksanaan kegiatan operasi massal bibir sumbing sepenuhnya ditanggung oleh CDF yang merupakan mitra PTNNT dan tidak ada dana sharing yang dibebankan kepada pemerintah daerah.

Awalnya, Dikes melalui RASK mengusulkan adanya dana untuk kegiatan itu, namun tidak disetujui oleh panggar dewan mengingat dana APBD yang sangat terbatas.