Di Toraja, Kerbau Sumbawa Laku Hingga Rp 90 Juta per Ekor
Wakil Bupati Sumbawa, Muhammad Jabir, SH dalam kunjungan safari Ramadhan di Masjid Al-Islah Kecamatan Utan, mengungkapkan beberapa langkah kebijakan yang telah ditempuhnya adalah langkah awal dalam menyiapkan suatu kebijakan yang lebih besar yang berimplikasi strategis bagi kesejahteraan masyarakat.
Langkah-langkah yang dimaksud Jabir, antara lain merubah paradigma pembinaan ditingkat birokrasi dari kebiasaan mendatangi, diganti dengan paradigma Bupati yang mendatangi dan berdialog dengan pejabat dan PNS. "Alhamdulillah, sekarang kita sudah sampai pada asumsi bahwa birokrasi kita sudah siap untuk menjalankan dan mengoperasikan Visi Sama Mampis Rungan," kata Jabir.
Sementara kebijakan strategis lainnya lanjut Jabir, adalah program pembangunan sektor pertanian dalam arti luas yang diorientasikan untuk mewujudkan Sumbaawa pusat pengembangan ternak nasional. "Ternyata, kerbau yang digunakan dalam upacara adat oleh masyarakat Toraja, adalah kerbau dari Sumbawa," terangnya.
Kerbau-kerbau tersebut terangnya, dibawa dari Sumbawa ke Jakarta kemudian dijual ke Toraja dengan harga Rp 40 hingga RP 90 juta per ekornya. "Inikan merupakan kesempatan yang sangat prospektif bagi pengusaha maupun peternak kita."
Untuk menggapai prospektif itu kata Jabir, pihaknya tengah mengeksplorasi kemungkinan dilakukan kesepakatan perdagangan (MoU) antara pemerintah Kabupaten Sumbawa dengan pemerintah Kabupaten Toraja.
Pada kesempatan itu, Jabir juga menyingung pembagian kompensasi BBM kepada keluarga tidak mampu. Menurutnya, hal tersebut merupakan hikmah yang dirasakan langsung oleh masyarakat miskin, karena adanya penarikan subsidi BBM. "Selama ini, subsidi dinikmati oleh sebagian kecil rakyat kita yang kaya raya yang notabene paling banyak menggunakan BBM," tukasnya.
Karenanya, Jabir meminta kepada jamaah safari Ramadhan untuk membangun kembali kepercayaan dan dukungan kepada pemerintah. " Tidak ada satu pemerintahpun yang berniat menyengsarakan rakyat, bahkan pemerintah sekarang memiliki sense of crisis dengan turun langsung memantau pelaksanaan penyaluran subsidi BBM," tandasnya.