Menteri PU Dijadwalkan Kunker ke Sumbawa, Jum'at
Serangkaian dengan kunjungan kerja khusus terkait dengan penyaluran dana PKPS - BBM - IP tahun 2005, Menteri Pekerjaan Umum R.I - Ir. Joko Kirmanto Dipl HE direncanakan akan berkunjung ke Satker Sumbawa, Jum’at (28/10) besok guna melihat dari dekat sejauh mana pelaksanaannya.
Menurut Satker PKPS - BBM - IP Sumbawa, M. Jafar Mala, S.Sos kepada Gaung NTB kemarin, pihaknya kini tengah melakukan berbagai persiapan terhadap ha- hal yang akan dipantau langsung oleh menteri seperti adminitrasi dan perkembangan terakhir pelaksanaannya.
Jeffi panggilan akrab Jafar Mala, menyebutkan sampai saat ini dari 44 desa yang memperoleh dana PKPS - BBM - IP tersebut, sudah 11 yang mencairkan dananya di Kantor Kas Negara, sedangkan sisanya masih dalam proses kontrak dan pembuatan berita acara pembayaran.
Dari 44 desa tersebut, 9 diantaranya menggunakan sistem KSO dan sisanya akan dilaksanakan secara swakelola oleh OMS dan LPD setempat. "Pelaksanaan fisik proyek di masing - masing desa (yang telah mencairkan dananya) sebagian besar baru dimulai seusai lebaran," katanya. Namun, sudah ada dua desa (Desa Motong Utan dan Tepal Batu Lanteh) yang telah mulai kegiatan awalnya, yakni melakukan mobilisasi sejumlah bahan - bahan lokal yang diperlukan diantaranya untuk pengerjaan jalan.