Bupati Kukuhkan Komunitas Relawan Literasi Kab. Sumbawa

<div class="cxmmr5t8 oygrvhab hcukyx3x c1et5uql o9v6fnle ii04i59q" style="overflow-wrap: break-word; margin: 0.5em 0px 0px; white-space: pre-wrap; font-family: "Segoe UI Historic", "Segoe UI", Helvetica, Arial, sans-serif; color: rgb(5, 5, 5); font-size: 15px;"> <div dir="auto" style="font-family: inherit; text-align: justify;">Bupati Sumbawa diwakil Asisten Administrasi Umum Sekretaris Daerah Kabupaten Sumbawa, Ir. H. Iskandar D, Mec.,Dev., mengukuhkan Komunitas Relawan Literasi Kabupaten Sumbawa pada Kamis, (20/1) di Aula H. Madilaoe ADT Lantai III Kantor Bupati Sumbawa.</div> <div dir="auto" style="font-family: inherit; text-align: justify;"><span style="font-family:inherit">Dalam sambutannya, Bupati menyampaikan apresiasi dan terima kasih kepada Pemerintah Australia yang telah menjalin kemitraan dengan Pemerintah Indonesia melalui program inovasi untuk pendidikan anak Indonesia, terutama siswa SD kelas awal, dan telah memberikan skema hibah alumni kepada para dosen STKIP Paracendekia NW Sumbawa dan alumni beberapa Universitas terkemuka di Australia.</span></div> <div dir="auto" style="font-family: inherit; text-align: justify;"><span style="font-family:inherit">Menurut Bupati, ini merupakan berkah yang harus disyukuri, bukan hanya oleh Pemerintah tetapi seluruh masyarakat Kabupaten Sumbawa, karena ini merupakan program kemitraan yang didukung oleh Pemerintah Australia.</span></div> <div dir="auto" style="font-family: inherit; text-align: justify;"><span style="font-family:inherit">“ini merupakan program yang sangat penting dalam rangka mencerdaskan kehidupan bangsa. Dan tentu sasaran akhirnya adalah bagaimana anak-anak kita di sekolah dasar tingkat bawah, terutama dari kelompok masyarakat berekonomi lemah akan bisa mendapatkan dukungan dan kemajuan di dalam menguasasi literasi”, ujar Bupati.</span></div> <div dir="auto" style="font-family: inherit; text-align: justify;"><span style="font-family:inherit">Penguasaan terhadap literasi, ungkap Bupati, merupakan kata kunci untuk mewujudkan pembangunan manusia. Bupati menilai program ini akan berjalan panjang, bagaimana nantinya anak-anak didik mampu memahami apa yang dibaca, kemudian pada tahap berikutnya mengimplementasikan apa yang dibaca serta mengkreasikannya.</span></div> <div dir="auto" style="font-family: inherit; text-align: justify;"><span style="font-family:inherit">“Kita tidak akan mampu mencapai tingkat tertinggi itu kalau tidak memulai dari langkah pertama. Ini merupakan tugas yang mulia, tugas untuk menciptakan kebisaan kepada anak-anak didik kita”, ungkapnya.</span></div> <div dir="auto" style="font-family: inherit; text-align: justify;"><span style="font-family:inherit">Untuk itu, Bupati menyampaikan terima kasih atas peran serta dan komitmen yang terbangun di dalam Komunitas Relawan Literasi Kabupaten Sumbawa. Bupati mengatakan ini merupakan jalan emas untuk mewujudkan Sumbawa Gemilang yang Berkeadaban.</span></div> <div dir="auto" style="font-family: inherit; text-align: justify;"><span style="font-family:inherit">“Saya menyampaikan terima kasih kepada semua pihak yang telah secara langsung membantu masyarakat dan Pemerintah Kabupaten Sumbawa mewujudkan visi dan menyelenggarakan misi pembangunannya dalam rangka Sumbawa Sehat dan Cerdas menuju Sumbawa Gemilang yang Berkeadaban”, lanjut Bupati.</span></div> <div dir="auto" style="font-family: inherit; text-align: justify;"><span style="font-family:inherit">Bupati berharap kehadiran Komunitas Relawan Literasi Kabupaten Sumbawa ini dapat mendukung upaya Pemerintah Daerah dalam menyelesaikan masalah-masalah literasi, yang diharapkan bermuara pada peningkatan indeks literasi masyarakat Kabupaten Sumbawa.</span></div> <div dir="auto" style="font-family: inherit; text-align: justify;"><span style="font-family:inherit">Sebelumnya, relawan literasi telah menjalankan program “Creating A Literacy Volunteer Community To Address The Learning Needs Of Low Socio-Economic Early Graders In Sumbawa Regency”, dengan melibatkan 50 relawan literasi dan 150 anak SD kelas awal dari latar belakang ekonomi lemah pada 50 titik berbasis desa di Kabupaten Sumbawa dalam rangka mewujudkan Sumbawa Gemilang yang Berkeadaban.</span></div> <div dir="auto" style="font-family: inherit; text-align: justify;"> </div> <div dir="auto" style="font-family: inherit; text-align: justify;"><span style="font-family:inherit">Sumber : Prokopim</span></div> </div>